30 Januari 2019 | Kegiatan Statistik
Salah satu
tugas pokok BPS adalah menyediakan data ketenagakerjaan yang berkesinambungan
di Indonesia. Data tersebut dikumpulkan melalui Survei Angkatan Kerja Nasional
(Sakernas) yang dilaksanakan setiap semester pada tahun berjalan. Pada tahun
2019, dilakukan di bulan Februari untuk semester I dan Agustus untuk semester
II. Data ketenagakerjaan yang bisa didapatkan dari Sakernas antara lain
estimasi jumlah penduduk bekerja, jumlah pengangguran, dan indikator ketenagakerjaan
lainnya serta perkembangannya di tingkat nasional, provinsi, dan
kabupaten/kota.
Pendataan sakernas dilakukan dengan
dengan menggunakan kuesioner yang telah mempunyai standar internasional yang
tertuang dalam International Conference of Labour Statistics (ICLS). Standar
yang digunakan pada tahun 2019 adalah ICLS 20, yang memiliki penyempurnaan
konsep status pekerjaan dan pertanyaan yang menangkap fenomena ekonomi digital.
Petugas pengawas dan pencacah
Sakernas telah mendapatkan pelatihan sebelum terjun ke lapangan. Pelatihan
dilakukan agar terdapat kesamaan konsep dan definisi dalam melakukan pendataan
sehingga data yang dihasilkan nantinya tetap terjaga kualitasnya. Selain itu
juga, dalam pelatihan, dilakukan role playing yang bertujuan untuk mensimulasikan
proses wawancara dan petugas bisa mengetahui tips dan trik dalam pencacahan
nantinya di lapangan.
Berita Terkait
Pelatihan Susenas Semester I Tahun 2017
Pelatihan Petugas Sakernas Agustus 2020
Pelatihan Petugas Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Agustus 2024
SURVEI ANGKATAN KERJA NASIONAL SEMESTER I TAHUN 2018
SURVEI ANGKATAN KERJA NASIONAL SEMESTER I TAHUN 2017
BPS KAB. DELI SERDANG SEBAGAI SATKER TERBAIK I BERKINERJA PELAKSANAAN ANGGARAN SEMESTER I TAHUN 2018
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Deli Serdang (Statistics of Deli Serdang Regency) Jl. Karya Utama Kompleks Pemkab Deli Serdang-Lubuk Pakam 20514
Telp : (061) 7955111 Fax : (061) 7951326 Email : bps1212@bps.go.id