25 Agustus 2017 | Kegiatan Statistik
Survei Demografi dan Kesehatan
Indonesia 2017 (SDKI 2017) adalah suatu survei nasional yang akan menyajikan
informasi mengenai tingkat kelahiran, kematian, keluarga berencana dan
kesehatan. Survei serupa dengan SDKI juga dilaksanakan di Negara Negara Amerika
Latin, Asia, Afrika dan Timur Tengah.
SDKI 2017 dilaksanakan oleh BPS
bekerjasama dengan BKKBN dan Kementrian Kesehatan Pelaksanaan SDKI 2017 merupakan SDKI yang ke
delapan di Indonesia. Survei pertama adalah
Survei Prevalensi Kontrasepsi Indonesia yang dilakukan tahun 1987, berikutnya
SDKI 1991, SDKI 1994, SDKI 1997, SDKI 2002-2003, SDKI 2007 dan SDKI 2012.
Cakupan pelaksanaan SDKI 2017
mencakup semua wanita usia subur (WUS) umur 15 – 49 tahun, pria kawin umur
15-54 tahun, dan remaja pria belum kawin umur 15-24 tahun. Remaja wanita sudah tercakup dalam WUS.
Pelaksanaan SDKI 2017 berlangsung
selama bulan Juli sampai September 2017.
Petugas bekerja dalam tim yang terdiri dari 1 orang pengawas, 1 orang
editor daftar wanita usia subur dan pria kawin, 4 orang pewawancara daftar
wanita usia subur, 1 orang pewawancara daftar pria kawin merangkap editor
daftar remaja pria dan 1 orang pewawancara daftar remaja pria. Petugas sebelum melakukan pendataan sudah
dilatih terlebih dahulu untuk mendapatkan pembekalan materi terkait konsef
/definisi, metodologi dan SOP pelaksanaan dan dilakukan role playing , sehingga
dalam melakukan pendataan petugas sudah benar benar memehami materi pendataan
dan tata cara pelaksanaan.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Deli Serdang (Statistics of Deli Serdang Regency) Jl. Karya Utama Kompleks Pemkab Deli Serdang-Lubuk Pakam 20514
Telp : (061) 7955111 Fax : (061) 7951326 Email : bps1212@bps.go.id