Rakorda Regsosek 2022 Kabupaten Deli Serdang - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Deli Serdang

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Deli Serdang, Jl. Karya Utama Kompleks Pemkab Deli Serdang Lubuk Pakam setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:30 WIB

Rakorda Regsosek 2022 Kabupaten Deli Serdang

Rakorda Regsosek 2022 Kabupaten Deli Serdang

22 September 2022 | Kegiatan Statistik


Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang mulai melakukan pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) 2022 yang merupakan program Badan Pusat Statistik (BPS) dalam menyiapkan Satu Data Indonesia.
Bupati Deli Serdang, H Ashari Tambunan menegaskan agar seluruh elemen pemerintah dan masyarakat untuk berperan aktif dalam menyukseskan Regsosek tersebut.
"Regsosek merupakan salah satu langkah strategis dalam rangka melakukan pendataan yang terintegrasi dan akurat, terdiri dari profil, kondisi sosial, ekonomi, dan tingkat kesejahteraan yang sangat beragam," tegas Bupati dalam sambutannya pada Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi Tahun 2022 Kabupaten Deli Serdang di Ballroom Kualanamu, Prime Plaza Hotel Kualanamu, Jalan Sultan Serdang, No.88, Desa Tumpatan Nibung, Kecamatan Batang Kuis, Kamis (22/9/2022), pukul 09.00 WIB.
Ini dilakukan untuk mewujudkan Satu Data Deli Serdang dan Satu Data Indonesia, dengan tujuan membantu pemerintah pusat dan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dalam memudahkan pelaksanaan berbagai program pembangunan.
Indonesia, sambung Bupati, membutuhkan sistem dan basis data penduduk yang terdiri dari atas profil, kondisi sosial, ekonomi dan tingkat kesejahteraan yang terhubung dengan data induk kependudukan.
Sementara itu, Kepala BPS Deli Serdang, Syawaluddin Naibaho dalam laporannya menerangkan Regsosek memiliki tiga visi besar yaitu mewujudkan satu data, mengintegrasikan informasi data dan membuat program kesejahteraan tepat sasaran, tepat jumlah, tepat harga dan tepat administrasi.
Turut hadir pada Rakorda tersebut, Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tebing Tinggi, Anonom Cony Fetty Sitinjak SSI; Kasdim 0204/DS, Mayor CZi TM Panjaitan, dan perwakilan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Deli Serdang.
Mendampingi Bupati, Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Putra Jaya Manalu SE MM; Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pembangunan (BappedaLitbang), Dr Ir Remus Hasiholan Pardede MSi; Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (KominfoStan), Dr Dra Hj Miska Gewasari MM; Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker), Drs Binsar TH Sitanggang MSP; Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), Yudy Hilmawan SE MM; Kepala Dinas Pertanian, Rahman Saleh Dongoran SP MSi; Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP), Marjuki SSos MAP; Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Ir H Herry Lubis; dan perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, dan lainnya.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Deli Serdang (Statistics of Deli Serdang Regency) Jl. Karya Utama Kompleks Pemkab Deli Serdang-Lubuk Pakam 20514

Telp : (061) 7955111 Fax : (061) 7951326 Email : bps1212@bps.go.id 

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik